Anggota Koramil 04/Luak Bersinergi Dengan Masyarakat Nagari Sei-Kemuyang

 Limapuluhkota,Integritasmedia.com - Anggota Koramil 04/Luak kodim 0306/50 kota goro bersama dengan  masyarakat nagari sungai Kamuyang kecamatan Luak kabupaten  Limapuluh kota Minggu 8/3.Kegiatan yang dilakasanakan pada hari minggu tersebut dalam rangka memanfaatkan hari libur oleh anggota Koramil setempat,dan ini menunjukkan bahwa bahwa semboyan "TNI dari Rakyat dan untuk rakyat,dan bersama Rakyat  TNI kuat",memang terbukti.

Wujud kebersamaaan tersebut terwujud dengan goronya anggota Koramil 04/Luak bersama masyarakat di wilayah kec. Luak, situjuh Limo Nagari dan Lareh Sago Halaban yang merupakan kecamatan binaan. Dan wilayah tersebut juga jadi tanggung jawab Koramil 04/Luak untuk membudayakan jiwa Gontong royong untuk bersama sama bahu membahu perbaikan dan pembersihan pasilitas umum untuk kepentingan masyarakat, seperti halnya hari Minggu.Anggota Koramil 04/luak  bersama masyarakat Jorong Madang kodok nagari Sei - Kamuyang melakukan pembersihan badan jalan sepanjang 150 meter dengan lebar 4 meter.

Dandim 0306/50 Kota Letnan Kolonel Kav. Ferry Lahe, S.A.P melalui Danramil 04/Luak  Kapten Czi Alseprizal mengatakan  bahwa kehadiran Koramil dalam kegiatan Goro ini dalam rangka mewujudkan kemanunggalan TNI - Rakyat dalam bentuk kebersamaan dengan menumbuhkan jiwa kegotoroyongan.

Disampaikannya juga bahwa gotong royong (Goro) bersama  masyarakat dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian TNI yang merupakan mitra dekat dari warga masyarakat yang ada di wilayah desa binaan masing masing.
Lebih lanjut disampaikannnya bahwa masyarakat Nagari Sei Kemuyang sangat antusias dengan kehadiran anggota Koramil 04/Luak yang goro tersebut.
Diungkapkannya juga bahwa dalam kegiatan Goro ini hadir juga Mahasiswa STIT Payakumbuh, Walinagari Sei - Kamuyang Bapak Yalbaku Jevino, Babinkamtibmas Brigadir Idrus Syah, Ketua KAN Tokoh Adat Ketua Pemuda  dan Seluruh Kepala Jorong.

Akhir dari kegiatan dilanjutkan makan bersama dilokasi ungkap Kapten Czi Alseprizal kepada Media.(Anton Cino)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama