LAKSANAKAN PENGABDIAN, UNP SOSIALISASIKAN DAN LUNCURKAN APLIKASI NAGARI INFORMATIF DI TUJUAH KOTO TALAGO

 

...

Limapuluh Kota, Integritasmedia. Com -- Bupati Limapuluh Kota H.Safaruddin Dt.Bandaro Rajo pada kegiatan sosialisasi dan peluncuran aplikasi nagari informatif dengan keterbukaan informasi publik yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Negeri Padang di Nagari Tujuah Koto Talago mengungkapkan, sebagai upaya untuk mengakselerasi pelayanan informasi publik dan meningkatkan transparasi jalannya pemerintahan, dibutuhkan adanya integrasi, kerjasama dan kolaborasi dalam pengelolaan informasi oleh semua pihak, mulai dari Pemerintah Kabupaten hingga Pemerintah Nagari. Menurutnya, pemerintah Nagari memiliki peran penting dalam melaksanakan fungsi keterbukaan informasi publik atas anggaran negara yang dikelola. “Saya yakin dengan terbukanya akses bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi publik, kecuali beberapa informasi tertentu, maka akan memungkinkan Pemerintah Nagari untuk berkomunikasi lebih efektif dan terbuka dengan masyarakat,” kata Bupati pada acara sosialisasi dan peluncuran aplikasi nagari informatif dengan keterbukaan informasi publik yang dilaksanakan UNP di Nagari Tujuah Koto Talago, Kecamatan Guguak, Selasa sore, (12/09/2023). Kegiatan tersebut merupakan salah satu dari 27 kegiatan pengabdian UNP pada tahun 2023 di Kabupaten Limapuluh Kota yang bertujuan untuk mendorong nagari dalam meningkatkan transparansi dan akuntabilitas nagari. Peluncuran dan sosialisasi tersebut turut dihadiri Rektor UNP, Prof Ganefri, Wakil Ketua Komisi Informasi Sumatera Barat Arif Yumardi, Asisten II Pemkab Limapuluh Kota Eki Hari Purnama, Wali Nagari Tujuah Koto Talago Yon Hendri dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah di Limapuluh Kota dan unsur Forkopimca Kecamatan Guguak.

Bupati Safaruddin mengapresiasi berbagai kegiatan pengabdian yang dilaksanakan UNP di Limapuluh Kota salah satunya dalam pembinaan Nagari Tujuah Koto Talago. Lebih lanjut Ia mengatakan, salah satu hal yang penting dalam keterbukaan informasi publik adalah partisipasi aktif masyarakat nagari. "Aplikasi ini akan memberikan peluang kepada masyarakat nagari untuk memberikan masukan, aspirasi, dan berpartisipasi dalam pengambilan keputusan yang lebih inklusif. Upaya ini sangat penting dalam memperkuat pondasi demokrasi kita," nilai Bupati Sadaruddin. Kemudian dikatakannya, aplikasi ini dinilai berhasil jika seluruh pihak di nagari berperan aktif dalam menggunakannya, menjelajahi fiturnya, dan berkontribusi dalam menjadikan nagari lebih baik dalam keterbukaan informasi.

Sebelumnya, Rektor UNP, Prof Ganefri dalam sambutannya mengatakan, UNP melalui LP2M di tahun 2023 melaksanakan 27 kegiatan pengabdian di Limapuluh Kota salah satunya launching dan sosialisasi aplikasi nagari informatif. "Melalui launching aplikasi nagari informatif, UNP mendorong Nagari Tujuah Koto Talago dapat mengimplementasikan keterbukaan informasi publik di tingkat nagari karena masyarakat berhak untuk mendapatkan informasi perihal pembangunan di nagari," ucap Ganefri. Kemudian dikatakannnya, melalui pendampingan LP2M, Nagari Tujuah Koto Talago dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat dan mampu menjadi nagari percontohan dalam keterbukaan informasi di Limapuluh Kota dan Sumatera Barat. (MFS/Kominfo)

Post a Comment

أحدث أقدم