Erman Safar: Survei Tempatkan Bukittinggi 10 Kota Terfavorit Dikunjungi di Indonesia

 


BUKITTINGGI, Integritasmedia.COM – Kota Bukittinggi Sumatera Barat menjadi salah satu dari 10 kota terfavorit dikunjungi di Indonesia di 2024 ini. Kota Wisata Jam Gadang itu menempati urutan kesembilan mengalahkan Manado.

“Alhamdulillah, berdasarkan survei nasional dari lembaga goodstats, Kota Bukittinggi mampu bersaing dengan kota besar lainnya. Ini menjadi motivasi,” kata Wako Bukittinggi, Erman Safar, Senin.

Kota Bukittinggi masuk daftar 10 kota yang menjadi kota favorit orang Indonesia untuk liburan di 2024 berdasarkan survey yang dilakukan dengan metodologi kuantitatif secara online melibatkan 1.000 tersegmentasi di seluruh wilayah Indonesia.

Banyak pilihan tempat wisata yang menarik jadi alasan disamping alasan lainnya sehingga sederet kota terpilih jadi favorit warga Indonesia.

Yogyakarta, Denpasar dan Bandung menjadi tiga kota paling favorit pilihan masyarakat.

“Bukittinggi menjadi satu-satunya di Sumatera Barat dan hanya ada dua kota di Sumatera yang menjadi favorit yaitu Banda Aceh,” ungkap Wako Erman Safar.

Ia menegaskan pemerintah daerah akan terus meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Bukittinggi melalui beragam inovasi program dan pemaksimalan potensi daerah setempat.

“Event seni budaya, penambahan lokasi wisata terbaru, menjadi tuan rumah kegiatan nasional dan beberapa inovasi baru terus digiatkan. Ini semua demi mengambil kesempatan peningkatan ekonomi melalui kunjungan wisatawan,” kata Erman.

10 Kota Favorit orang Indonesia untuk Liburan di 2024 ditempati berurutan oleh Yogyakarta dengan nilai 71,2 persen, Denpasar 70,4 persen, Bandung 52,4 persen, Bogor 34,1 persen, Malang 20,5 persen, Jakarta 15 persen, Mataram 7,1 persen, Banda Aceh 9 persen, Bukittinggi 8,6 persen dan Manado 5,6 persen.

Sementara alasan pengunjung ke kota favorit ini diantaranya, banyaknya pilihan tempat wisata menarik, memiliki keindahan alam yang menakjubkan, banyak tempat-tempat bersejarah, memiliki kuliner khas.

Selain itu juga sarana dan prasarana parawisata yang mendukung, kemudahan akses, transportasi umum yang memadai, terkesan dengan suasana kota dan banyaknya pusat perbelanjaan.

Post a Comment

أحدث أقدم