Kegiatan Wirid Jum'at rutin yang diadakan di Masjid As-Salam komplek perkantoran Dinas BMCKTR Sumbar berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat keagamaan. (foto-hms bmcktr sumbar) |
Padang, integritasmedia.com - SEPERTI biasanya yang dilakukan di setiap pagi Jum'at si lingkungan Dinas Bina Marga Cipta Karya dan Tata Ruang (BMCKTR) Provinsi Sumatera Barat menggelar wirid yang diikuti oleh unsur pimpinan dan ASN di lingkungan dinas tersebut.
Dalam kegiatan wirid pada Jum'at (27/12/24) kemarin, pelaksana kegiatan wirid rutin tersebut mendatangkan Al Ustadz Rizki Usmul Azan, SP., Lc., MA sebagai penceramah.
Seperti biasanya, kegiatan Wirid Jum'at rutin yang diadakan di Masjid As-Salam berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat keagamaan, dengan diawali shalat berjamaah, dilanjutkan dengan tausiyah yang disampaikan oleh Al Ustadz Rizki Usmul Azan, SP., Lc., MA.
Dalam tausiyahnya, Al Ustadz Rizki menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang relevan dengan kehidupan sehari-hari, menginspirasi para jamaah untuk semakin meningkatkan ketakwaan dan memperbaiki akhlak.
Acara ini dihadiri oleh para staf dari Dinas BMCKTR Provinsi Sumatera Barat dan Dinas Perkimtan, yang dengan antusias mengikuti rangkaian kegiatan hingga selesai.
Untuk memastikan seluruh pegawai dapat mengikuti kegiatan ini, Dinas BMCKTR menyediakan fasilitas siaran langsung melalui kanal YouTube resmi BMCKTR.
Selain itu, pegawai di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) di berbagai wilayah juga dapat mengikuti kegiatan ini secara daring melalui platform Zoom.
Langkah ini diambil agar seluruh pegawai, meskipun berada di lokasi yang berbeda, tetap dapat terhubung dan mendapatkan manfaat dari pembinaan akhlak yang disampaikan. Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen dalam memperkuat nilai-nilai spiritual dan akhlak di kalangan ASN.
Semoga kegiatan ini membawa keberkahan dan semakin mempererat ukhuwah Islamiyah di antara semua pihak yang hadir.(nirwan/hendri)
#SumateraBarat
#Sumbarmadani
#PUPR
#kementrianpupr
#bmcktrsumaterabarat
إرسال تعليق