Kegiatan rapat evaluasi dan pembubaran panitia pelaksanaan Lomba HAB Kementerian Agama ke-79 DWP Kanwil Kemenag Sumbar. (foto-hms kemenag sb) |
Padang, integritasmedia.com - PADA Rabu (22/1/25) kemarin, bertempat di Aula AB I Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumbar Barat, telah dilaksanakan kegiatan rapat evaluasi dan pembubaran panitia pelaksanaan Lomba Hari Amal Bhakti Kementerian Agama ke-79 DWP Kanwil Kemenag Sumbar.
Secara khusus Ketua DWP Ny. Rosnimar Mahyudin menyampaikan apresiasi atas kinerja dan kerjasama panitia. Karena secara keseluruhan kegiatan berjalan sukses, dengan sedikit catatan perbaikan dan semoga tahun depan bisa lebih baik lagi.
“Selain pembubaran kepanitiaan kegiatan, rapat ini juga dimanfaatkan untuk mengevaluasi kinerja kepanitiaan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Ke- 79 Tahun 2025 DWP Kemenag Sumbar,” ujarnya.
Sebelumnya, giat rapat diawali dengan laporan pertanggungjawaban oleh Ny Lili Fitriani Edison, selaku Ketua Panitia Pelaksana Lomba HAB DWP Kemenag Sumbar. Dalam laporan, Ny Lili Fitriani mengucapkan terima kasih atas support dan dukungan dari Kepala Kanwil Kemenag Sumbar selalu pembina terhadap kiprah DWP, khususnya pada HAB ke-79.
"Terima kasih kepada seluruh panitia. Alhamdulillah rangkaian peringatan HAB ke -79 sukses digelar. Sejak persiapan, dan pelaksanaan yang telah berjalan mulai dari upacara hingga perlombaan giat DWP dan ditutup dengan jalan santai dan tasyakuran. Seluruh anggota DWP bisa all out dengan perannya masing-masing,” ungkapnya.(hms kemenag sb/hendri)
#kemenagsumbar #dpwkemenagsumbar #habkemenag79 #kementerianagama
إرسال تعليق