Lubuk Sikaping, integritasmedia.com--Pemkab Pasaman konsisten mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) berlangsung secara daring dan diikuti melalui zoom meeting di Ruang Rapat Bupati Pasaman, Selasa, (04/03/2025).
Hadir dalam rapat tersebut Kapolres Pasaman atau yang mewakili, Kajari Pasaman atau yang mewakili, Kapolres, Ka. BPS, Kakan Kemenag, Pimcab. Bulog, Sekda dan OPD terkait lainnya.
Rakor dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, didampingi Deputi II Bidang Pertanian dan Pangan diwakili KSP Edi Puryono, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini, Direktur Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Bappanas Maino Dwi Hartono
Kemudian hadir secara Virtual Staf Ahli Bidang Manajemen dan Tata Kelola Kementerian Perdagangan Iqbal Sofwan, Perwira Tinggi Staf Ahli Tingkat II Ekonomi dan Keuangan Panglima TNI Ito Hediarto, Direktur Sayuran dan Tanaman Obat Pertanian Andi Muhammad Aidil Fitri, Direktur Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Helbi Assegaf, Kepala Divisi Hubungan Kelembagaan Perum Bulog Epi Sulandari, Dirketur Pertimbangan Hukum Kejaksaan Agung RI Silahat Hulungan serta seluruh Kepala Daerah, Gubernur, Bupati/Walikota.
Dalam kesempatan itu, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Badan Pusat Statistik (BPS), Pudji Ismartini melaporkan bahwa berdasarkan pemantauan harga hingga minggu Pertama Maret 2025, terdapat peningkatan harga pada beberapa komoditas pangan seperti cabai rawit, minyak goreng, dan beras.
Peningkatan ini terjadi di sejumlah Kabupaten/Kota, sehingga memerlukan perhatian khusus dari Pemerintah Daerah. Rapat koordinasi ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan pemerintah dalam mengendalikan inflasi melalui sinergi antara Pemerintah Pusat dan Daerah.
Diharapkan dengan langkah-langkah strategis dan koordinasi yang baik, inflasi dapat dikendalikan sehingga stabilitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat tetap terjaga, katanya.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Sabar AS menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Pasaman juga terus berupaya melakukan langkah-langkah konkret guna menekan laju inflasi di daerah.
"Bersama seluruh jajaran terkait tentunya kita terus saling bersinergi dan juga berperan aktif guna memastikan bahwa setiap kebijakan yang diambil daerah dapat terlaksana dilapangan dengan baik", ujar Sabar AS di penghujung bicaranya, (jet)
إرسال تعليق